Gambar : Monev Kader TB HIV Aisyiyah Kabupaten Semarang
Gambar : Monev Kader TB HIV Aisyiyah Kota Semarang
SEMARANG-PDA Kota Semarang dan PDA Kabupaten Semarang mengadakan Kegiatan Monev Kader TB HIV Aisyiyah di waktu yang sama namun tempat yang berbeda. Tanggal 29 Mei 2018 kegiatan monev kader TB HIV Aisyiyah Kota Semarang berlangsung di Hotel Pandanaran, dan kegiatan MONEV Kader TB HIV Aisyiyah Kabupaten Semarang berlangsung di RM Cikal Gading. Kegiatan monev tersebut dilaksanakan untuk memberikan motivasi kepada kader supaya tetap semangat mencari suspek dan membahas kendala-kendala yang dihadapi di lapangan kemudian dicari solusi bersama. Dalam kesempatan ini para kader juga bisa berbagi pengalamannya saat di lapangan. (30/5)